Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) adalah lembaga kemasyarakatan sebagai mitra kerja pemerintah dan organisasi kemasyarakatan lainnya yang berfungsi sebagai fasilitator, perencana, pelaksana, pengendalian dan penggerak pada masing-masing jenjang pemerintahan untuk terlakasananya program PKK.

Dengan tema ” Pembinaan dan Penyegaran Kader PKK” Bidan Desa Tenggur melakukan pembinaan kepada kader TP PKK Desa Tenggur di Balaidesa Desa Tenggur. Minggu (01/12/2019) jam 08.00.

Dalam acara ini TP PKK masing-masing Dusun Desa Tenggur  turut hadir kurang lebih sejumlah 50 orang. Dalam acara ini Bu Bidan berharap, para kader TP PKK Desa Tenggur Kecamatan Rejotangan dapat betul-betul mengetahui dan memahami tugas mereka sebagai kader, sehingga apa yang menjadi tanggungjawab para kader bisa berjalan dengan baik sesuai kebutuhan dalam melayani masyarakat, khususnya dalam pembinaan keluarga yang ada di Desa Tenggur Kecamatan Rejotangan.

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?